Langsung ke konten utama

Cara Embed Video dari Youtube ke Blog

Hai, semoga semua sehat selalu, ya.

Tadi pagi di satu grup menulis yang saya ikuti ada teman yang bertanya, bagaimana cara memasukkan video di blog.

Barangkali bagi teman blogger lain ini bukan masalah, ya. Gampang banget memang. Tapi bagi yang belum tahu memang cukup bikin bingung. Sama seperti saya dulu waktu awal-awal ngeblog.

Lalu teman yang lain yang juga sudah ngeblog lama pun bilang kalau dia juga lupa cara untuk embed video dari youtube.

Nah, membaca itu saya pun sadar. Eh, iya ya. Saya pun hampir lupa saking lamanya absen nulis di blog. Lalu saat itu juga saya buka dashboard blogger dan ngulik supaya nggak benar-benar lupa. 

Untuk memasukkan video ke blog kita caranya sangat gampang. Sama seperti ketika menambahkan foto. Jika kita sudah memiliki postingan video di channel YouTube, maka akan lebih menarik untuk menanamkan di blog kita untuk menguatkan tulisan kita.

Pertama, setelah masuk ke laman buat postingan baru seperti ini, pilihlah ikon video yang ada di sebelah kanan ikon gambar. Maka akan keluar pilihan upload dari komputer dan youtube.



Kedua, pilih YouTube. Maka akan keluar video-video yang sudah kita upload. Tinggal pilih saja video yang diinginkan. 

Lalu


Nah, sekarang video YouTube yang diinginkan sudah masuk ke blog kita. Mudah sekali, bukan? Nanti akan muncul tampilan video seperti berikut ini.



Yuk, rajin-rajin bikin konten YouTube, rajin-rajin nulis di blog, supaya gak jamuran apalagi lumutan. Hihi. Jangan lupa mampir ke channel Youtube saya di sini. 
Terima kasih.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jeprat Jepret Bikin Baper

Selain keluarga, apa yang bisa membuatmu rindu rumah? Kalau aku jawabnya: makanan! Ya, makanan kampung halaman selalu menempati ruang tersendiri di hati. Dan lidah tentunya. Satu hal yang amat aku syukuri adalah aku tidak perlu pergi jauh-jauh pulang kampung jika kangen merasakan kuliner tradisionalnya. Tahu kenapa? Ya kan sekarang aku tinggal di kampung... :) Meski Temanggung adalah kampung halaman suami, tapi sudah seperti tumpah darahku sendiri. Hal lain yang membuatku bahagia adalah letak pasar yang berhadapan dengan rumah. Serasa surga.. hehe.  Tinggal nyebrang dan pilih mana yang disuka. Ini pula yang sering bikin kakak ipar cemburu. Karena dia harus menunggu libur lebaran untuk bisa njajan sepertiku. Dan sepertinya dia akan semakin baper kalau lihat jajan pasar dalam foto-foto berikut. KLEPON Dibuat dari tepung ketan yang diuleni dengan air dan sedikit garam. Dibentuk bola, diisi gula merah lalu direbus. Disajikan dalam baluran kelapa parut. Ada sensasi

Liburan ke Magelang, Yuk!

Hola Desember! Sudah mendekati akhir tahun aja yak? Anak-anak juga sebagian sudah ada yang mulai libur. Ada rencana apa dan kemana liburan ini? Pertanyaan itu juga jadi salah satu topik diskusi keluarga kami. Ini penting dibicarakan, soalnya dalam tempo liburan sekolah yang terbatas ini masing-masing dari kami juga masih punya kesibukan sendiri, termasuk anak-anak yang mulai abege ini.

Menjadi Penari Topeng Ireng, Sebuah Pengalaman Seru

Menjadi penari topeng ireng adalah hal yang tidak pernah terpikirkan apalagi direncanakan sebelumnya.  Tapi ini terjadi pada saya. :) Teman-teman mungkin ada yang belum tahu apa itu Topeng Ireng. Apakah menari dengan memakai topeng yang berwarna hitam? (ireng berarti hitam dalam bahasa Jawa) Saya dulu pernah menyangka demikian. Tapi ternyata salah besar.